14 Februari 2012

Tragedi HillsboroughTragedi Hillsborough


15 April selalu menjadi hari yang dikenang oleh fans Liverpool di seluruh dunia. Mereka tidak pernah melupakan tragedi Hillsborough yang terjadi pada 15 April 1989.
Waktu itu, lebih dari 25 ribu fans Liverpool pergi ke Stadion Hillsborough (kandang Sheffield Wednesday) di Sheffield, untuk mendukung tim kesayangan mereka di babak semifinal Piala FA. Liverpool dijadwalkan melawan Nottingham Forest.

Namun, 96 di antaranya tidak pernah kembali lagi. Mereka tewas akibat terhimpit pagar pembatas saat mencoba masuk ke Leppings Lane, bagian tribun khusus berdiri (tanpa kursi). Adapun 766 suporter lainnya cedera. Pendukung Liverpool diarahkan memasuki tribun tersebut oleh polisi namun polisi sendiri ternyata tak mampu mengatur arus penonton yang membludak. Pertandingan yang baru berjalan enam menit akhirnya dihentikan wasit ketika sejumlah pendukung Liverpool terlihat mulai menaiki pagar pembatas tribun untuk menyelamatkan diri.
Pertandingan itu akhirnya dilanjutkan kembali di stadion Old Trafford pada 7 Mei 1989. Hasilnya, The Reds sukses menggulung Nottingham Forest dengan skor 3-1. Di babak final, Liverpool bersua dengan klub sekota, Everton. The Reds memboyong Piala FA setelah menekuk The Toffees dengan skor 3-2. The Reds kemudian mempersembahkan Piala FA itu untuk fans mereka yang tewas di Hillsborough.
Selain itu, Liverpool juga membangun monumen bernama The Hillsborough Memorial di Stadion Anfield. Di sini tercetak 96 nama pendukung Liverpool yang tewas di Hillsborough. Api keabadian ditempatkan di bagian tengah monumen untuk menunjukkan bahwa mereka yang tewas tidak akan pernah dilupakan. Monumen serupa juga dibangun oleh Sheffield Wednesday pada tahun 1999 dengan nama The Sheffield Memorial. Monumen ini terwujud berkat perjuangan panjang para keluarga korban dari tragedi Hillsborough. Dalam tragedi ini, kapten Liverpool, Steven Gerrard kehilangan saudara sepupunya, Jon Paul.
Sebuah drama dokumenter televisi berdurasi 90 menit dibuat pada tahun 1996 untuk mengenang tragedi ini. ITV 3 akan memutar kembali dokumenter ini pada peringatan 20 tahun tragedi Hillsborough.
Tragedi Hillsborough tercatat sebagai peristiwa dengan jumlah korban tewas terbanyak dalam sejarah sepak bola Inggris Raya. Peristiwa tragis ini memaksa FA melakukan berbagai pembenahan. Pembenahan mendasar adalah dihilangkannya pagar pembatas tribun penonton serta dihapuskannya tribun kelas berdiri di seluruh stadion di negeri Ratu Elizabeth itu.
Ide FA ini ternyata berhasil. Penghilangan pagar pembatas justru membuat dewasa para suporter Inggris. Selain itu, FA juga membuat aturan untuk mencatat identitas penonton yang masuk stadion. Sekali saja sang suporter tertangkap basah membuat onar, dia akan dilarang masuk stadion di seluruh Inggris selamanya. Seperti yang disaksikan bersama, sekarang ini semua tribun penonton di stadion sepakbola di Inggris tanpa pagar dan semuanya berkursi. 
You’ll never walk alone Lads… (ans, berbagai sumber).


Tidak ada komentar: