Setiap hari kita bangun dari lelapnya tidur. Setiap hari pula kita minum, makan dan mandi. Tampaknya semua itu bukan hal baru dan bukan pula aktivitas baru dalam kehdiupan dan keseharian kita. Namun, perlu kita kritisai bersama, apa yang kita lakukan setiap harinya adalah sesuatu yang baru, ya BARU.
Baru bukan berarti kita menemukan sesuatu yangbelum kita temukan. baru bukan merupakan sesuatu yang belum pernah kita lihat, belum pernah kita rasakan, belum pernah kita dengar dan belum pernah kita cium. tapi 'Baru' yang saya inginkan disini adalah baru dalam memandang segala sesuatu. Ya, saatnya kita berbicara tentang persepsi, tentang opini dan melibatkan logika dan perenungan lebih banyak dalam setiap kitra.
Karena kita berdiri dalam dunia persepsi, maka persepsikanlah kehidupan dan aktivitas kita sehari-hari. Jika kita makan dan minum adalah biasa dan bukan hal baru, maka bayangkanlah setiap kali anda makan atau minum masih banyak yang belum bisa menikmati lezatnya amakn dan minum yang kita lakukan.
Sungguh, hal baru itu adalah dimana setiap kali kita beraktivitas maka kita merasakan hal baru. Ketika kita bertambah syukur, ketika kita bertambah sabar, ketika kita bertambah peka dengan keadaan sekitar dan kita dapat melihat hal-hal baru dalam setiap harinya, bahkan dari hal-hal kecil yang kita anggap 'biasa' melakukannya.
Maka, temukanlah hal-hal baru dalam kehidupan anda setiap harinya. Hidup anda bukanlah hadiah cuma-cuma dan gratisan tak bermakna, kita hidup dalam suasana yang tak bisa kita perkirakan. Temukan cara pandang yang baru untuk kehidupan yang lebih menggembirakan dan membahagiakan, bukan hanya untuk diri anda tapi juga untuk orang lain.
Hal baru dalam setiap hari adalah memandang hal-hal kecil menjadi hal-hal yang menarik.
Wallahu A'lam ...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar